Jumat, 07 Februari 2014

Cara Menghitung Biner ke Desimal dan Sebaliknya

Cara Menghitung Biner ke Desimal dan Sebaliknya


Contoh:
Mencari biner dari angka 158?

  1. Pertama kita bandingkan 158 dengan 128, apakah angka 158 lebih besar dari angka 128? Jika iya maka pada kolom 128 bernilai 1.
  2. Kemudian, kurangkan angka 158 dengan 128. Hasilnya yaitu 30, kemudian bandingkan dengan angka angka berikutnya yaitu 60, angka 30 lebih kecil dari 60 jadi pada kolom 60 bernilai 0.  
  3. Selanjutnya bandingkan lagi angka 30 dengan 32, angka 30 masih lebih kecil dari angka 32, jadi pada kolom 32 juga bernilai 0.
  4. Selanjutnya bandingkan angka 30 dengan angka 16, angka 30 lebih besar dari 16, maka pada kolom 16 bernilai 1. Kemudian kurangkan angka 30 dengan 16, hasilnya yaitu 14.
  5. Kemudian bandingkan angka 14 dengan 8, angka 14 lebih besar dari angka 8, maka pada kolom 8 bernilai 1. Kemudian kurangkan angka 14 dengan 8, hasilnya yaitu 6.
  6. Kemudian bandingkan angka 6 dengan 4, angka 6 lebih besar dari angka 4, maka pada kolom 4 juga bernilai 1. Kemudian kurangkan angka 6 dengan 4, hasilnya yaitu 2.
  7. Bandingkan angka 2 dengan 2, kedua nilai ini bernilai sama, maka pada kolom 2 bernilai 1. Selanjutnya kurangkan angka 2 dengan 2, hasilnya yaitu 0. Jika angka sudah bernilai 0 maka pada kolom berikutnya akan bernilai 0.
  8. Maka Hasil Penghitungan Biner dari 158 yaitu 10011110.
Sekarang kita akan mencari suatu bilangan biner dri bilangan decimal.
Bilangan Desimal dari 10100011?
Nilai 10100011 di hitung menggunakan perpangkatan. Setiap bitnya adalah bernilai 2, kemudian setiap bitnya di pangkatkan sesuai urutannya dari kanan. Kemudian jumlahkan seluruh angka yang ada pada kolom 1(berwarna kuning) dan angka 0 tidak usah dijumlah. Pada angka biner 10100011 terdapat 4 angka yang bernilai 1, sehingga didapatka rumus 27+25+21+20.
Untuk lebih jelasnya silahkan klik link dibawah ini :

Minggu, 17 November 2013

1. Domain .COM
Domain .com awalnya ditujukan bagi situs-situs komersial. Sebab com kependekan dari Commercial. Namun sekarang penggunaan .com telah menjadi sebuah ekstensi wajib yang harus dimiliki oleh bisnis.
 
2. Domain .NET
Domain .net lebih cocok digunakan untuk kepentingan jaringan bisnis, jaringan persaudaraan yang bersifat hi-tech sesuai dengan kepanjangannya sendiri, yaitu Network.
 
3. Domain .ORG
ORG kependekan dari Organization yang digunakan untuk kepentingan organisasi.
 
4. Domain .INFO
Domain .info cocok untuk digunakan website informatif.
 
5. Domain .BIZ
Domain .biz sejarahnya diciptakan untuk memenuhi permintaan pasar bisnis yang melewatkan kesempatan untuk menggunakan nama domain .com. Sebab .biz itu diambil dari bussiness
 
6. Domain .US
Domain .us merupakan ccTLD (country code Top Level Domain) dari Amerika Serikat (United States). Namun sah-sah saja apabila digunakan sebagai domain hack untuk mengganti kata-kata “kami” atau “kita”. Contohnya: happiness.us, gladness.us.
 
7. Domain .ASIA
Domain .asia terwujud atas permintaan bisnis-bisnis di kawasan Asia-Pasifik. Sesuai namanya sendiri, maka domain ini cocok bagi website-website yang ruang lingkupnya Asia-Pasifik. Atau boleh juga sekedar untuk menunjukkan jati diri sebagai orang Asia.
 
8. Domain .NAME
Meskipun tampaknya tidak lazim, domain .name sepertinya lucu juga bila digunakan untuk mewakili website-website personal.
 
9. Domain .IN
Satu lagi ccTLD yang bebas dijualbelikan ke publik. Kali ini merupakan inisial dari negara India. Seiring dengan pergeseran bahasa Indonesia, dimana alih-alih menggunakan kata perintah “kan”, masyarakat kontemporer seringkali menggantinya dengan kata perintah “in” yang tidak baku. Maka ekstensi .in sangat cocok bila digunakan untuk bermain Domain Hack. Apalagi .in sendiri seringkali membentuk penutup-penutup dari kata-kata. Contohnya doma.in, orig.in, upinip.in, dlsb.
 
10. Domain .CO
Ada satu lagi ccTLD lainnya yang juga bebas dijualbelikan. Yaitu domain .co yang sebenarnya merupakan inisial dari negara Colombia. Ekstensi ini dianggap sebagai salah satu ekstensi yang sangat berpotensi untuk menyaingi popularitas .com. Terutama karena ekstensi ini lebih pendek 1 huruf dari .com.
 
11. Domain .ME
Domain .me menurut saya sangat lucu jika digunakan untuk website-website personal. Karena dia sendiri jika diterjemahkan menunjukkan kata “saya” dalam bahasa Indonesia. Tapi tahukah anda kalau .me merupakan ccTLD dari negara Montenegro?
 
12. Domain .TV
Seperti namanya, domain .tv cocok di gunakan untuk situs-situs pertelevisian, video streaming, dlsb. Kalau domain .TV sendiri merupakan ccTLD dari negara Tuvalu.
 
14. Domain .BZ
Sama seperti .co yang diramalkan jadi calon pengganti .com, maka .bz adalah calon pengganti dari .biz. Ekstensi ini sendiri merupakan ccTLD dari negara Belize.
 
15. Domain .WS
Domain .ws bisa saja diinterpretasikan jadi ‘World Site’ atau ‘Web Site’ sehingga penggunaannya cocok bagi semua tujuan.
 
16. Domain .EU
Jika Asia punya .Asia, maka Uni Eropa punya .eu sebagai ccTLD nya. Domain ini lazim digunakan sebagai Domain Hack, terutama untuk bahasa-bahasa asing seperti Perancis, Jerman, yang seringkali menggabungkan 2 huruf vokal eu di kata-kata. Contohnya cordonbl.eu, pass.eu, monsi.eu, dsb.
 
17. Domain .MOBI
Domain .mobi basanya digunakan untuk versi Mobile dari sebuah website. Coba tebak kenapa.
Nah bagaimana dengan domain .ID milik kita? Kalau untuk domain Indonesia, sudah ada ketentuan-ketentuan dan aturan-aturan yang sudah paten. Yaitu:
 
1. Domain .CO.ID
Domain .co.id dikhususkan bagi perusahaan – perusahaan yang bisa menunjukkan bukti-bukti legalitas seperti SIUP atau NPWP ditambah Akta Notaris.
 
2. Domain .NET.ID
Domain .net.id juga dikhususkan bagi perusahaan – perusahaan. Namun hanya bagi mereka yang bergerak di bidang telekomunikasi. Sebab untuk aktivasinya sendiri perlu prasyarat berupa Surat Izin Usaha Telekomunikasi (ISP, Telco, Seluler, VSAT, dsb)
 
3. Domain .AC.ID
Domain .ac.id / Academy Indonesia dikhususkan bagi kepentingan akademis setara perguruan tinggi / universitas.
 
4. Domain .SCH.ID
Domain .sch.id merupakan domain yang juga digunakan untuk kepentingan akademis, namun lebih ke tingkat sekolah.
 
5. Domain .OR.ID
Domain .or.id bisa didaftarkan oleh sebuah lembaga organisasi yang memenuhi persyaratan tertentu.
 
6. Domain .WEB.ID
Domain .web.id digunakan untuk Website personal. Persyaratan aktifasinya relatif cukup mudah. Pengguna cukup menunjukkan tanda bukti berupa KTP.
 
7. Domain .GO.ID
Domain .go.id dikhususkan bagi instansi pemerintah / Goverment Indonesia.
 
8. Domain .MIL.ID
Domain .mil.id atau Military Indonesia digunakan oleh instansi pemerintah yang bersifat militer.
[message_box color="green"]Domain Hack adalah teknik yang lazim digunakan untuk memanipulasi ccTLD menjadi nama domain yang membentuk kata-kata tertentu.
Kode Domain Negara Asia Tenggara


Indonesia.id
Brunei Darussalam.bn
Filipina.ph
Laos.la
Malaysia.my
Myanmar.mm
Papua Nugini.pg
Singapura.sg
Timor Leste.tl
Vietnam.vn
Kamboja.kh

Sabtu, 07 September 2013

buku zambak haaman 26

Java Applet adalah aplikasi java yang bisa disisipkan kedalam halaman HTML.

JavaScript adalah bahasa yang digunakan untuk membuat program yang digunakan agar dokumen HTML yang ditampilkan dalam browser menjadi lebih interaktif, tidak sekedar indah saja.

PHP adalah sebuah bahasa pemprograman yang banyak digunakan untuk pembuatan website dinamis. PHP sendiri berjalan di atas sebuah server dan pemprograman ini juga bisa digunakan untuk membangun sebuah CMS (Content Management System).

CGI adalah singkatan dari Common Gateway Interface yang merupakan sebuah webpage yang dapat memanggil atau menjalankan aplikasi pada server tempat ia berada dan menampilkan hasil program tersebut kembali ke webpage.

Perl adalah bahasa pemrograman untuk segala keperluan, dikembangkan pertama kali oleh Larry Wall di mesin Unix.

Links Bar adalah bar yang digunakan untuk mengetikkan alamat web.

GIF animation adalah Sebuah Format Gambar Bergerak atau animasi yang bisa Bergerak.

Flash Animation adalah gambar animasi bergerak yang biasanya dijalankan dengan menggunakan flash player.

Form adalah sebuah kumpulan data awal yang masuk ke dalam page (halaman) yang diproses di sebuah server. 

Sabtu, 17 Agustus 2013

Sejarah Internet

Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebutARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX, kita bisa melakukan komunikasi dalam jarak yang tidak terhingga melalui saluran telepon. Proyek ARPANET merancang bentuk jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangunan protokol baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol).
Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangannuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research InstituteUniversity of CaliforniaSanta BarbaraUniversity of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu pada tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.